Program Kerja

Dalam rangka meningkatkan kualitas mutu pendidikan yang merupakan tujuan institusional dan konstitusi pelayanan pendidikan luar biasa di SLB Harapan Sakinah perlu pertimbangan dan mengupayakan agar harapan - harapan dari berbagai pihak dan penyelenggara pendidikan, pemerintah serta masyarakat dapat tercapai dengan baik.
Sehubungan dengan tujuan di atas SLB Harapan Sakinah mendapat amanat masyarakat yang merupakan pelanggan pendidikan. Sehingga setiap tahunnya siswa semakin bertambah, baik dari peserta didik Tunanetra, Tunarungu, Tunagrahita, Tunadaksa, dan Autis.
Dalam hal ini kami berupaya keras untuk memanage stabilitas kinerja yang optimal, sehingga membutuhkan dukungan lain yakni :

a. Dana serta sarana dan prasarana dari pemerintah perlu ditingkatkan.
b. Kualitas guru dan karyawan perlu ditingkatkan, bahkan ketenagaan pun masih perlu di tambah.
c. Upaya kerjasama dengan masyarakat serta orang tua siswa yang memerlukan pembinaan–pembinaan sehingga dapat menambah motivasi untuk meningkatkan kualitas mutu pendidikan.

Dengan demikian SLB Harapan Sakinah membuat program kerja Jangka Pendek, Program Kerja Jangka Menengah, dan Program Kerja Jangka Panjang. Adapun program kerjanya adalah sebagai berikut :

A. Program Kerja Jangka Pendek
Yang di maksud Program Kerja Jangka Pendek yaitu program kerja yang dapat di capai pada skala waktu mingguan, bulanan, semesteran dan maksimum tahunan.


Adapun Program Kerja Jangka Pendek adalah :
1. Pembinaan guru dan karyawan pada setiap hari Senin selesai Upacara Bendera.
2. Program kerja peningkatan kualitas mutu pendidikan yang dievaluasi secara pengamatan tiap akhir pekan.
3. Penyampaian informasi dinas setiap hari Senin.
4. Masalah ketertiban lingkungan sekolah yang menyangkut Tata Tertib, Kebersihan dan melayani tamu – tamu penting.
5. Masalah keamanan lingkungan sekolah yang menyangkut penerangan (listrik), pengendalian air dan penempatan penjaga sekolah.


B. Program Kerja Jangka Menengah
1. Masalah yang berkaitan dengan mutu pendidikan seperti pembinaan dinas lewat rapat setiap 3 bulan sekali.
2. Pembinaan dan motivasi kinerja guru dalam pembelajaran demi tercapainya tujuan pendidikan yang dilaksanakan setiap akhir bulan.
3. Pertemuan dengan Kepala Sekolah yang terhimpun pada Gugus 49 dilaksanakan setiap ada informasi baru dari Dinas Provinsi yang disandarkan kepada situasional dan insidentil.
4. Upaya peningkatan mutu pendidikan lewat ulangan umum bersama yang dilaksanakan setiap akhir semester.
5. Mengevaluasi semua program kegiatan yang sudah dilaksanakan, yaitu pengecekan program setiap 3 bulan sekali.


C. Program Kerja Jangka Panjang
1. Untuk membuat Program Kerja Jangka Panjang berpedoman kepada Visi dan Misi sekolah yang sudah dicanangkan seperti yang terlampir.
2. Mengevaluasi kinerja guru dan karyawan serta mutu produk dan kinerjanya agar dapat ditingkatkan lagi.
3. Menambah dan memperbaiki sarana dan prasarana yang berkaitan dengan kebutuhan lembaga sekolah.
4. Penyelenggaraan acara Nasional seperti Ujian Nasional / Ujian Sekolah.



5. Mengikutsertakan guru dan siswa terhadap acara – acara penting di Kecamatan, Kabupaten dan acara – acara penting di Provinsi sampai tingkat Nasional.
6. Meningkatkan kesejahteraan seluruh warga sekolah serta mengkondisikan situasi yang tertib dan harmonis.
7. Mengimbangi asumsi masyarakat dan berupaya untuk memperlihatkan Manajemen Sekolah sebagai laporan pertanggungjawaban pihak sekolah terhadap orang tua siswa dan masyarakat sekitar.
8. Pembinaan kualitas profesional guru melalui penataran, diklat, penyetaraan / sertifikasi sarjana yang dianjurkan oleh pemerintah.





Kepala SLB Harapan Sakinah






ASE RACHMAT, M.Pd.
NIP. 19620205 198502 1 001


Tidak ada komentar:

Posting Komentar